2010–2019
Sampai Kita Bertemu Lagi
April 2013


Sampai Kita Bertemu Lagi

Saya berdoa semoga Tuhan akan memberkati dan memelihara Anda, brother dan sister saya sekalian. Semoga kedamaian yang dijanjikan-Nya menyertai Anda sekarang dan selalu.

Brother dan sister sekalian, betapa kita telah menikmati konferensi yang agung. Saya tahu Anda akan setuju dengan saya bahwa pesan-pesannya telah mengilhami. Hati kita telah tersentuh, dan kesaksian kita mengenai pekerjaan ilahi ini telah diperkuat sewaktu kita merasakan Roh Tuhan. Semoga kita akan lama mengingat apa yang telah kita dengar selama dua hari terakhir ini. Saya mengimbau Anda untuk menelaah pesan-pesan tersebut lebih lanjut setelah dicetak dalam terbitan majalah Ensign dan Liahona yang akan datang.

Kita mengucapkan rasa syukur kita kepada setiap orang yang telah berbicara kepada kita, maupun kepada mereka yang telah memanjatkan doa. Selain itu, musiknya telah meneguhkan dan mengilhami. Kita menyukai Paduan Suara Tabernakel kita yang luar biasa dan juga mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang telah menyediakan musik.

Kita bergabung bersama dalam mengucapkan rasa syukur kita kepada mereka dari presidensi dan dewan Remaja Putri umum, yang dibebastugaskan kemarin. Pelayanan mereka luar biasa dan pengabdian mereka utuh.

Kita telah mendukung, melalui pengangkatan tangan, para brother dan sister yang telah dipanggil pada jabatan baru selama konferensi ini. Kami ingin mereka semua tahu bahwa kami menantikan saat untuk melayani bersama mereka dalam melaksanakan pekerjaan Tuhan.

Kita adalah Gereja yang mendunia, brother dan sister. Keanggotaan kita terdapat di seluruh dunia. Saya menasihati Anda untuk menjadi warga yang baik di negara mana pun Anda tinggal dan tetangga yang baik di dalam komunitas Anda, mengulurkan tangan kepada mereka dari agama lain maupun sesama anggota Gereja kita. Semoga kita menjadi orang yang toleran terhadap, dan juga berhati baik dan mengasihi kepada, mereka yang tidak berbagi kepercayaan dan standar yang sama dengan kita. Juruselamat membawa ke dunia ini sebuah pesan kasih dan niat baik kepada semua pria dan wanita. Semoga kita selalu mengikuti teladan-Nya.

Saya berdoa agar kita boleh menyadari kebutuhan orang-orang yang berada di sekeliling kita. Ada beberapa, khususnya di antara yang muda, yang secara tragis terlibat dalam obat-obatan, amoralitas, pornografi, dan seterusnya. Ada di antara mereka yang merasa kesepian, termasuk para janda dan duda, yang merindukan kebersamaan dan kepedulian orang lain. Semoga kita senantiasa siap mengulurkan kepada mereka tangan yang membantu dan hati yang mengasihi.

Kita hidup di masa dalam sejarah dunia ketika ada banyak tantangan yang sulit namun juga kesempatan dan alasan yang besar untuk bersukacita. Tentu saja, ada saat-saat ketika kita mengalami kekecewaan, sakit hati, dan bahkan tragedi dalam kehidupan kita. Meskipun demikian, jika kita akan menaruh kepercayaan kita kepada Tuhan, Dia akan membantu kita melalui kesulitan-kesulitan kita, apa pun kesulitan itu. Pemazmur memberikan kepastian ini: “Sepanjang malam ada tangisan, menjelang pagi terdengar sorak-sorai.”1

Brother dan sister sekalian, saya ingin Anda mengetahui betapa bersyukurnya saya atas injil Yesus Kristus, yang dipulihkan di zaman akhir ini melalui Nabi Joseph Smith. Itu adalah kunci bagi kebahagiaan kita. Semoga kita menjadi rendah hati dan penuh doa, beriman bahwa Bapa Surgawi kita dapat membimbing dan memberkati kita dalam kehidupan kita.

Saya memberikan saksi dan kesaksian pribadi saya kepada Anda bahwa Allah hidup, bahwa Dia mendengar doa orang yang rendah hati. Putra-Nya, Juruselamat dan Penebus kita, berfirman kepada kita masing-masing: “Lihat, Aku berdiri di muka pintu dan mengetok; jikalau ada orang yang mendengar suara-Ku dan membukakan pintu, Aku akan masuk mendapatkannya.”2 Semoga kita memercayai firman ini dan mengambil manfaat dari janji ini.

Dengan berakhirnya konferensi ini sekarang, saya memohonkan berkat-berkat dari surga ke atas diri Anda masing-masing. Semoga rumah Anda dipenuhi dengan kedamaian, keharmonisan, kesopanan, dan kasih. Semoga itu dipenuhi dengan Roh Tuhan. Semoga Anda memupuk dan memelihara kesaksian Anda akan Injil, agar itu akan menjadi perlindungan bagi Anda terhadap hajaran Setan.

Sampai kita bertemu lagi enam bulan yang akan datang, saya berdoa semoga Tuhan akan memberkati dan memelihara Anda, brother dan sister saya sekalian. Semoga kedamaian yang dijanjikan-Nya menyertai Anda sekarang dan selalu. Terima kasih atas doa-doa Anda untuk saya dan untuk semua Pembesar Umum. Kami sangat bersyukur kepada Anda. Dalam nama Juruselamat dan Penebus kita, yang kita layani, yaitu Yesus Kristus, Tuhan, amin.