Bantuan Penelaahan
Kutukan


Kutukan

Dalam tulisan suci, kutukan adalah penerapan hukum ilahi yang memperkenankan atau membawa penghakiman dan akibatnya atas sesuatu, seseorang, atau orang-orang, terutama karena ketidaksalehan. Kutukan adalah pernyataan tentang kasih dan keadilan ilahi Allah. Itu bisa ditimpakan secara langsung oleh Allah atau dinyatakan oleh para hamba-Nya yang berwenang. Kadang-kadang, alasan lengkap untuk kutukan hanya diketahui Allah. Di samping itu, suatu keadaan terkutuk dialami oleh mereka yang dengan sengaja tidak mematuhi Allah dan dengan demikian menarik diri mereka dari Roh Tuhan.

Tuhan bisa menyingkirkan kutukan karena iman individu atau orang-orang kepada Yesus Kristus dan kepatuhan pada hukum dan tata cara Injil (Alma 23:16ā€“18; 3Ā Ne. 2:14ā€“16; PK 1:3).

Perkataan tak senonoh

Mengutuk adalah juga menggunakan bahasa yang tak senonoh, yang menghujat, atau yang memandang rendah.