2013
Konferensi Umum ke-183 Mencakup Pendukungan Presidensi Umum Remaja Putri yang Baru
Mei 2013


Konferensi Umum Tahunan ke-183 Mencakup Pendukungan Presidensi Umum Remaja Putri yang Baru

“Hati kita telah tersentuh,” Presiden Thomas S. Monson berkata dalam sesi penutup Konferensi Umum Tahunan ke-183 tanggal 7 April 2013, “dan kesaksian kita akan pekerjaan ilahi ini telah diperkuat sewaktu kita telah merasakan Roh Tuhan. Semoga kita lama mengingat apa yang telah kita dengar selama dua hari terakhir ini.”

Lebih dari 100.000 orang menghadiri kelima sesi konferensi umum di Pusat Konferensi di Salt Lake City, Utah, AS, tanggal 6 dan 7 April. Jutaan orang di seluruh dunia menonton atau mendengarkan melalui siaran TV, satelit, radio, dan Internet. Di antara siaran-siaran langsung dan video daring, audio, dan teks dari konferensi di LDS.org, para anggota dapat mengakses konferensi dalam 95 bahasa.

Presiden Monson membuka konferensi tahunan dengan mengumumkan rencana untuk membangun bait suci di Cedar City, Utah, AS, dan Rio de Janeiro, Brasil—yang berarti total jumlah bait suci yang telah diumumkan atau yang sedang dibangun menjadi 29. Saat ini, 141 bait suci telah beroperasi.

Beberapa perubahan dilakukan dalam kepemimpinan gereja selama sesi Sabtu siang. Seluruh anggota presidensi umum Remaja Putri dibebastugaskan, dan Penatua Walter F. González dibebastugaskan sebagai anggota Presidensi Tujuh Puluh. Lima puluh satu Tujuh Puluh Area juga dibebastugaskan.

Penatua Ulisses Soares dari Kuorum Pertama Tujuh Puluh didukung sebagai anggota Presidensi Tujuh Puluh.

Didukung sebagai presidensi umum Remaja Putri yang baru adalah Bonnie Lee Green Oscarson, presiden; Carol Foley McConkie, penasihat pertama; dan Neill Foote Marriott, penasihat kedua.

Tiga anggota baru Kuorum Pertama Tujuh Puluh juga didukung: Penatua Edward Dube dari Zimbabwe; Penatua S. Gifford Nielsen dari Sugar Land, Texas, AS; dan Penatua Arnulfo Valenzuela dari Queretaro, Meksiko. Lima anggota baru Kuorum Kedua Tujuh Puluh juga didukung.

Elaine S. Dalton, mantan presiden umum Remaja Putri, telah melayani dalam presidensi umum Remaja Putri, baik sebagai penasihat atau sebagai presiden, selama 11 tahun sebelum dibebastugaskan bulan April.

Lihat daftar lengkap pendukungan dan pembebastugasan pada halaman 26.

Temukan biografi para pemimpin yang baru dipanggil mulai pada halaman 139.