Kisah-Kisah Tulisan Suci
Bab 5: Yesus Kristus Lahir


Bab 5

Yesus Kristus Lahir

Gambar
A decree is read that everyone must pay taxes - ch.5-1

Kaisar Romawi membuat sebuah undang-undang bahwa setiap orang harus membayar pajak. Yusuf dan Maria tinggal di Nazaret. Mereka harus pergi sejauh 65 mil (105 km) ke Betlehem untuk membayar pajak mereka.

Gambar
Mary and Joseph travel to Bethlehem - ch.5-2

Tidaklah mudah bagi Maria untuk melakukan perjalanan ke Betlehem. Bayinya akan segera lahir.

Gambar
Mary and Joseph are turned away from an inn in Bethlehem - ch.5-3

Ketika Yusuf dan Maria tiba di Betlehem, semua kamar penuh dengan orang. Maria dan Yusuf harus tinggal di sebuah kandang. Kandang adalah tempat binatang tinggal.

Gambar
Joseph, Mary and the baby Jesus in a manger - ch.5-4

Di situlah bayi Yesus lahir. Maria membungkus-Nya dengan kain lampin dan membaringkan-Nya dalam palungan. Yusuf dan Maria menamai bayi itu Yesus.

Gambar
An angel announces the birth of Christ to the shepherds - ch.5-5

Pada malam Yesus dilahirkan, para gembala sedang menggembalakan domba-domba mereka di padang dekat Betlehem. Seorang malaikat mendatangi mereka. Para gembala ketakutan.

Gambar
An angel announces the birth of Christ to the shepherds - ch.5-6

Malaikat itu memberi tahu mereka agar jangan takut. Dia memiliki kabar menakjubkan: Juruselamat, Yesus Kristus, lahir di Betlehem. Mereka akan menemukan-Nya terbaring dalam palungan.

Gambar
The shepherds gather around the baby Jesus - ch.5-7

Para gembala pergi ke Betlehem, di mana mereka melihat bayi Yesus.

Gambar
The shepherds tell others about Christ's birth - ch.5-8

Para gembala bahagia melihat Juruselamat. Mereka memberi tahu orang-orang tentang semua yang telah mereka dengar dan lihat.