Untuk Kekuatan Remaja
Untuk Kekuatan Remaja: Pesan Juruselamat kepada Anda
Maret 2024


“Untuk Kekuatan Remaja: Pesan Juruselamat kepada Anda,” Untuk Kekuatan Remaja, Maret 2024.

Penuntun untuk Kekuatan-Nya

Untuk Kekuatan Remaja: Pesan Juruselamat kepada Anda

Penuntun ini membantu Anda menghubungkan pilihan-pilihan Anda kepada Yesus Kristus dan doktrin-Nya.

Gambar
Yesus Kristus

Aku Berdiri di Depan Pintu dan Mengetuk, oleh J. Kirk Richards

Bayangkan Anda tinggal di Galilea kuno, 2.000 tahun silam. Anda dan teman-teman Anda telah diundang ke kebaktian remaja di sinagoge lokal, menampilkan pembicara tamu khusus: Yesus dari Nazaret. Dan pada titik tertentu dalam pesan-Nya, Yesus mengundang remaja yang hadir untuk mengajukan pertanyaan kepada-Nya.

Pertanyaan-pertanyaan macam apa yang menurut Anda mungkin Anda dengar?

Saya kira beberapa pertanyaan akan mencerminkan budaya dan keadaan saat itu. Tetapi saya benar-benar percaya banyak di antaranya akan terdengar seperti pertanyaan-pertanyaan yang kita miliki di zaman sekarang.

Misalnya, dalam Perjanjian Baru, orang-orang mengajukan pertanyaan kepada Juruselamat seperti ini:

  • Apa yang harus saya perbuat untuk memperoleh hidup yang kekal?1

  • Apakah saya diterima? Apakah saya termasuk di dalamnya?2

  • Jika saudara lelaki saya berdosa terhadap saya, berapa kali hendaknya saya mengampuninya?3

  • Apa yang akan terjadi pada dunia ini di masa depan? Akankah saya aman?4

  • Dapatkah Engkau menyembuhkan orang yang saya kasihi?5

  • Apakah kebenaran itu?6

  • Bagaimana saya tahu apakah saya mengambil jalan yang benar?7

Tidakkah kita semua mempertanyakan hal yang sama dari waktu ke waktu? Selama berabad-abad, pertanyaan-pertanyaannya tidak banyak berubah. Dan rasa iba Juruselamat juga tidak berubah terhadap mereka yang bertanya kepada mereka. Dia tahu betapa sulit dan membingungkannya hidup ini. Dia tahu betapa mudahnya untuk kehilangan arah kita. Dia tahu bahwa kita terkadang khawatir mengenai masa depan. Dan Dia berfirman kepada Anda dan saya, sama seperti yang Dia firmankan kepada para pengikut-Nya dahulu kala:

  • “Janganlah gelisah hatimu.”8

  • “Akulah jalan [dan] kebenaran.”9

  • “Ikutlah Aku.”10

Ketika Anda harus membuat pilihan-pilihan penting, Yesus Kristus dan Injil-Nya yang telah dipulihkan merupakan pilihan terbaik. Ketika Anda memiliki pertanyaan, Yesus Kristus dan Injil-Nya yang telah dipulihkan adalah jawaban terbaik.

Inilah mengapa saya menyukai Untuk Kekuatan Remaja: Penuntun untuk Membuat Pilihan. Itu mengarahkan kita kepada Yesus Kristus agar kita dapat menerima kekuatan-Nya. Saya menyimpan salinannya di saku saya setiap saat. Sewaktu saya bertemu orang-orang di seluruh dunia yang ingin mengetahui mengapa kita, sebagai anggota Gereja Yesus Kristus, melakukan apa yang kita lakukan, saya membagikan penuntun ini kepada mereka.

Untuk Kekuatan Remaja mengajarkan kebenaran-kebenaran kekal mengenai Juruselamat dan Jalan-Nya. Itu mengundang Anda untuk membuat pilihan berdasarkan kebenaran-kebenaran tersebut. Dan itu membagikan berkat-berkat yang dijanjikan yang Dia ulurkan kepada mereka yang mengikuti-Nya. Mohon baca, renungkan, dan bagikan penuntun ini!

Mengundang Dia Masuk

Yesus Kristus ingin menjadi bagian dari kehidupan Anda—kehadiran yang konstan, setiap hari, di saat-saat baik dan buruk. Dia tidak hanya berdiri di ujung jalan, menunggu Anda untuk menyusul Dia. Dia akan berjalan bersama Anda di setiap langkah. Dia adalah Jalan!

Tetapi Dia tidak akan memaksakan jalan-Nya ke dalam hidup Anda. Anda mengundang Dia masuk, melalui pilihan-pilihan Anda. Inilah sebabnya penuntun untuk membuat pilihan-pilihan, seperti Untuk Kekuatan Remaja, begitu berharga. Setiap kali Anda membuat pilihan yang saleh berdasarkan kebenaran-kebenaran kekal Juruselamat, Anda memperlihatkan bahwa Anda menginginkan Dia dalam kehidupan Anda. Pilihan-pilihan itu membuka gerbang surga, dan kekuatan-Nya mengalir ke dalam hidup Anda.11

Membuat Hubungan yang Kuat

Anda mungkin ingat bahwa Juruselamat membandingkan mereka yang mendengar dan melakukan firman-Nya dengan orang bijaksana yang “membangun rumahnya di atas batu karang.” Dia menjelaskan:

“Dan hujan turun, dan air bah datang, dan angin bertiup, dan menerjang rumah itu; dan tidak roboh, karena didirikan di atas batu karang.”12

Sebuah rumah tidak selamat dalam badai karena rumahnya kuat. Itu juga tidak bertahan hanya karena batu karangnya kuat. Rumah itu selamat dari badai karena dibangun dengan kuat pada batu karang yang kuat itu. Kekuatan hubungan ke batu karanglah yang penting.

Demikian pula, sewaktu kita membangun kehidupan kita, adalah penting untuk membuat pilihan-pilihan yang baik. Dan adalah penting untuk memahami kebenaran kekal Juruselamat. Tetapi kekuatan yang akan kita butuhkan untuk menahan badai kehidupan datang ketika kita menghubungkan pilihan-pilihan kita dengan Yesus Kristus dan doktrin-Nya. Itulah yang Untuk Kekuatan Remaja bantu kita lakukan.

Misalnya, teman-teman Anda mungkin tahu bahwa Anda berusaha untuk tidak menggunakan bahasa yang kasar atau menyakitkan. Mereka mungkin melihat Anda berteman dengan anak di sekolah yang kebanyakan orang mengabaikan atau bahkan merisaknya. Tetapi tahukah mereka bahwa Anda membuat pilihan-pilihan ini karena Yesus Kristus mengajarkan bahwa “semua orang adalah saudara dan saudari Anda—termasuk … orang-orang yang berbeda dari Anda”?13

Teman-teman Anda mungkin tahu bahwa Anda pergi ke gereja setiap hari Minggu. Mereka mungkin mencermati ketika Anda mematikan lagu tertentu atau menolak ajakan untuk menonton film tertentu. Tetapi tahukah mereka bahwa Anda membuat pilihan-pilihan ini karena Anda memiliki “hubungan perjanjian yang penuh sukacita dengan Bapa Surgawi dan Yesus Kristus,” dan bahwa sebagai bagian dari komitmen untuk mengikuti Juruselamat, Anda bersyukur “memiliki Roh Kudus sebagai rekan tetap Anda”?14

Orang mungkin tahu bahwa Anda tidak minum minuman keras atau merokok atau menggunakan obat-obatan berbahaya lainnya. Tetapi tahukah mereka bahwa Anda membuat pilihan-pilihan ini karena Yesus Kristus mengajarkan bahwa “tubuh Anda adalah sakral,” “karunia menakjubkan dari Bapa Surgawi Anda,” yang dibuat menurut gambar-Nya?15

Teman-teman Anda mungkin tahu bahwa Anda tidak akan menyontek atau berbohong dan bahwa Anda menanggapi pendidikan dengan serius. Tetapi tahukah mereka bahwa ini karena Yesus Kristus mengajarkan bahwa “kebenaran itu akan memerdekakan kamu”?16

Yang terpenting, apakah teman-teman Anda tahu bahwa Anda membuat pilihan-pilihan yang terkadang tidak populer ini untuk tetap setia pada standar-standar Kristus karena Anda tahu bahwa “Yesus Kristus adalah kekuatan Anda”?17

Dia Adalah Kekuatan Anda

Saya memberikan kesaksian pasti saya bahwa Yesus Kristus adalah Jalan menuju masa depan yang cerah dan mulia—masa depan Anda. Dan Dia juga adalah Jalan untuk masa sekarang yang cerah dan mulia. Berjalanlah di jalan-Nya, dan Dia akan berjalan bersama Anda. Anda dapat melakukan ini!

Teman-teman muda terkasih, Yesus Kristus adalah kekuatan Anda. Teruslah berjalan bersama-Nya, dan Dia akan menolong Anda bagaikan “rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya”18 menuju sukacita kekal yang telah Dia persiapkan bagi Anda.