2017
Lima Janji dari Doa
January 2017


Lima Janji dari Doa

Penulis tinggal di Utah, AS.

Bapa Surgawi menyediakan doa sebagai sebuah cara untuk berkomunikasi secara langsung dengan Dia untuk berterima kasih, memohon berkat-berkat, dan bertumbuh secara rohani. Terkadang yang diperlukan hanyalah menundukkan kepala, melipat tangan, dan beberapa kata sederhana dan tulus. Keren, bukan? Ini adalah lima janji atau berkat berbeda yang dapat kita terima jika kita berdoa:

1 Kekuatan untuk Mengatasi

Sebagai manusia, kita dapat merasakan kelemahan dalam banyak cara—secara fisik, emosi, rohani, dan mental. Kita dapat berjuang mencoba untuk lari dalam perlombaan atau lulus ujian atau menahan godaan atau bahkan merasakan Roh. Namun doa dapat memberi kita kekuatan yang kita perlukan untuk mengatasi apa pun yang terjadi dalam hidup kita.

Seperti yang dikatakan Nefi, “Tuhan tidak memberikan perintah kepada anak-anak manusia, kecuali Dia akan mempersiapkan jalan bagi mereka agar mereka boleh merampungkan apa yang Dia perintahkan kepada mereka” (1 Nefi 3:7). Tuhan dapat memberi kita kekuatan untuk merampungkan hal baik apa pun yang kita coba untuk lakukan jika itu adalah kehendak-Nya.

Berdoa memohon kekuatan untuk mengatasi godaan. Berdoa memohon kekuatan untuk berfokus dan menelaah secara produktif untuk sebuah ujian. Berdoa memohon kekuatan untuk berlari dan menjadi tidak lelah. Berdoa memohon kekuatan, dan Dia akan menjadikan Anda kuat.

Gambar
Pray for strength

Ilustrasi oleh Clayton Thompson

2 Pengampunan

Meski menyenangkan untuk berpikir sebaliknya, kita tidaklah sempurna. Kita membuat kesalahan, dan itu adalah bagian dari hidup kita. Tetapi Tuhan menyediakan jalan untuk memperbaikinya: kuasa Pendamaian dari Yesus Kristus. Dan satu titik akses pada kuasa-Nya adalah doa.

Ketika kita memohon pengampunan melalui doa, kita dapat diampuni dari dosa-dosa kita melalui Pendamaian Juruselamat. Meski dosa-dosa yang lebih besar mungkin memerlukan bantuan dari uskup atau presiden cabang, doa pribadi dan tulus akan senantiasa menjadi salah satu langkah pertama untuk pengampunan—apakah kita memohon kepada Bapa Surgawi untuk mengampuni kita atau untuk menolong kita mengampuni orang lain. Dia bahkan akan menolong kita mempelajari cara untuk mengampuni diri kita sendiri.

Gambar
Pray for forgiveness

3 Pengetahuan dan Bimbingan

Wahyu pribadi mungkin adalah salah satu berkat pertama yang dijanjikan dari doa yang Anda pikirkan, khususnya dengan tema Kebersamaan yang baru dalam benak Anda. Joseph Smith kekurangan pengetahuan tentang gereja mana dia harus bergabung, maka dia berlutut di Hutan Sakral, mengajukan pertanyaannya, dan menerima jawaban—dalam cara yang cukup hebat.

Tetapi wahyu tidak hanya untuk para nabi, dan itu tidak harus menjadi suatu pengalaman yang menggemparkan dunia. Apabila kita kekurangan hikmat mengenai apa pun, kita dapat dan hendaknya bertanya kepada Allah. Dia akan menjawab, meski terkadang tidak dalam cara yang kita harapkan. Tuhan akan menjawab pertanyaan-pertanyaan kita dan menolong membimbing hidup kita, tetapi kita harus meminta terlebih dahulu!

Gambar
Pray for knowledge

4 Hasrat untuk Melakukan Kehendak Tuhan

Mungkin lebih sulit untuk melihat satu hal ini sebagai berkat—karena, sejujurnya, terkadang kita menginginkan hal-hal untuk diri kita sendiri yang Tuhan tidak inginkan bagi kita. Tetapi sewaktu kita berdoa untuk sungguh-sungguh diinsafkan dan untuk memiliki hasrat untuk melakukan kehendak Tuhan, kita akan menyadari sesuatu yang cukup luar biasa: apa yang kita inginkan mulai tampak seperti apa yang Dia inginkan.

Namun perubahan hati ini tidak akan terjadi secara tiba-tiba. Penatua David A. Bednar dari Kuorum Dua Belas Rasul pernah mengatakan: “Bagi banyak dari kita, keinsafan merupakan sebuah proses berkelanjutan dan bukan peristiwa satu kali yang dihasilkan dari sebuah pengalaman yang kuat atau dramatis. Baris demi baris dan ajaran demi ajaran, secara bertahap dan nyaris tak kentara, maksud, pikiran, perkataan, dan perbuatan kita menjadi selaras dengan kehendak Allah” (“Diinsafkan kepada Tuhan,” Liahona, November 2012, 107–108).

Gambar
Pray for desire

5 Kedamaian

Salah satu berkat yang dijanjikan kepada kita apabila kita berdoa adalah kedamaian dan penghiburan melalui Roh Kudus. Bagaimanapun, Dia disebut Penghibur. Jadilah yakin kembali bahwa kedamaian akan datang bahkan di saat-saat sulit. Ingatlah janji Tuhan dalam Yohanes 14:27: “Damai sejahtera Kutinggalkan bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan tidak seperti yang diberikan oleh dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu.” Kedamaian pada akhirnya akan datang jika kita meminta.

Doa adalah cara langsung untuk berkomunikasi dengan Bapa kita yang pengasih. Gunakan itu dan biarkan Dia memberkati Anda untuk itu. Tetapi setelah menerima berkat-berkat dari doa yang tulus, ingatlah untuk mengungkapkan rasa syukur sepenuh hati Anda dalam—Anda sudah menebaknya—sebuah doa.

Gambar
Pray for peace