Liahona
Menemukan Terang Juruselamat dalam Kitab Mormon
Januari 2024


“Menemukan Terang Juruselamat dalam Kitab Mormon,” Liahona, Januari 2024.

Untuk Orang tua

Menemukan Terang Juruselamat dalam Kitab Mormon

Gambar
keluarga membaca bersama

Orang tua terkasih,

Terbitan bulan ini memberikan wawasan tentang Kitab Mormon sebagai kurikulum Ikutlah Aku untuk tahun 2024. Artikel-artikel di bawah ini membahas kunci-kunci untuk menemukan terang dan kebenaran di dunia yang sering dipenuhi dengan kegelapan dan kebingungan.

Pembahasan Injil

Mencari Terang Juruselamat

Pertimbangkan untuk berbagi dengan keluarga Anda beberapa gagasan dari artikel Presiden Eyring pada halaman 4, dan bahaslah peran yang dimainkan oleh terang tersebut dalam kehidupan kita. Tinjaulah kisah Kamryn tentang menemukan Juruselamat dalam kegelapan. Bagaimana keluarga Anda dapat menemukan terang Juruselamat melalui penelaahan Kitab Mormon Anda tahun ini?

Di Mana Mencari Kebenaran

Allah adalah sumber segala kebenaran, dan kita dapat mempelajari kebenaran-Nya dengan mencarinya secara tekun. Penatua dan Sister Silva perlu memutuskan untuk tinggal di mana setelah kembali dari misi, maka mereka mencari bimbingan dari Tuhan (lihat halaman 20). Kapan Tuhan telah memberi Anda bimbingan yang Anda perlukan?

Lihat Lebih Banyak dalam Penelaahan Injil Anda

Ketika mengunjungi sebuah museum seni, orang-orang sering terburu-buru melihat semua yang dapat mereka lihat, yang menyebabkan mereka mungkin kehilangan keindahan seni tersebut. Demikian juga, para pembaca Kitab Mormon mungkin kehilangan kebenaran-kebenaran penting jika mereka membaca dengan terburu-buru. Strategi apa yang dapat membantu kita untuk melihat secara cermat kitab tulisan suci ini? Lihat halaman 12 untuk informasi terperinci.

Ikutlah Aku Kegembiraan Keluarga

Jalan yang Lurus dan Sempit

1 Nefi 8; 11; 15

Mengambil buah dari pohon kehidupan adalah simbol dari memilih kehidupan kekal melalui Yesus Kristus (lihat 1 Nefi 15:36; Ajaran dan Perjanjian 14:7). Cobalah kegiatan ini untuk belajar bagaimana batang besi (firman Allah) menuntun kita pada karunia terbesar dari Allah ini.

  1. Rekatkan gambar pohon kehidupan di dinding.

  2. Rekatkan seutas tali (mewakili batang besi) di bawah gambar, dan mintalah seseorang berdiri di sisi lain ruangan dengan ujung lain dari tali.

  3. Catat berapa lama waktu yang diperlukan seorang anak yang matanya ditutup untuk berjalan dari satu ujung ruangan ke pohon kehidupan tanpa berpegang pada tali.

  4. Sekarang, catat berapa lama waktu yang diperlukan untuk sampai ke pohon kehidupan sementara berpegang pada tali.

Diskusi: Apa yang dapat kita lakukan untuk berpegang pada batang besi dan tidak pernah melepaskannya?