2019
Mengasihi Orang Lain Seperti Yesus Mengasihi Kita
Oktober 2019


Dari Presidensi Utama

Mengasihi Orang Lain Seperti Yesus Mengasihi Kita

Diadaptasi dari, “Mengasihi Sesama dan Hidup dengan Perbedaan,” Liahona, November 2014, 25–28.

Gambar
Loving Others as Jesus Loves Us 1
Gambar
Loving Others as Jesus Loves Us 2

Yesus memberi para murid-Nya sebuah perintah penting: “Yaitu supaya kamu saling mengasihi, seperti Aku telah mengasihi kamu” (Yohanes 15:12). Sebagai para pengikut Kristus, kita hendaknya hidup dengan damai bersama orang lain. Itu meliputi orang-orang yang tidak memercayai hal-hal yang sama dengan kita.

Berikut adalah beberapa cara kita dapat mengasihi orang lain seperti Juruselamat mengasihi kita:

  • Bersikaplah baik kepada orang-orang yang berbeda.

  • Tunjukkan rasa hormat untuk kepercayaan mereka.

  • Jangan pernah merisak atau menghina siapa pun.

  • Jadilah pendengar yang baik.

  • Bersikaplah santun. Jangan berdebat dalam amarah.

  • Bela apa yang benar.

  • Beri tahu orang lain tentang Injil dalam cara yang rendah hati. “[Berbicara] kebenaran di dalam kasih” (Efesus 4:15).

Perintah Juruselamat kita untuk saling mengasihi seperti Dia mengasihi kita mungkin adalah tantangan terbesar kita. Saya berdoa agar kita dapat mencoba untuk menunjukkan kasih dalam setiap perbuatan kita.