Kisah-Kisah Tulisan Suci
Bab 15: Misi kepada Orang-Orang Laman: September 1830


Bab 15

Misi kepada Orang-Orang Laman

September 1830

Gambar
pembaptisan
Gambar
Oliver Cowdery

Yesus menghendaki lebih banyak orang yang mendengarkan tentang Injil. Dia menghendaki sejumlah Orang Suci pergi menjalankan misi. Dia memanggil Oliver Cowdery untuk pergi menjalankan misi kepada orang-orang Indian Amerika. Orang-orang Indian ini juga disebut orang-orang Laman karena beberapa di antara mereka adalah keturunan Bangsa Laman dalam Kitab Mormon.

Gambar
Yesus berbicara kepada orang Nefi

Yesus menghendaki orang-orang Laman membaca Kitab Mormon. Dia telah menjanjikan kepada banyak nabi bahwa orang-orang Laman akan memiliki Kitab Mormon. Sekarang saatnya untuk menepati janji itu.

Gambar
Yesus berbicara kepada Orang-Orang Laman

Kitab Mormon menceritakan kepada Orang-Orang Laman tentang nenek moyang mereka yang hidup beratus-ratus tahun yang lalu. Itu menceritakan kepada mereka tentang janji-janji penting yang Yesus buat kepada mereka. Itu menolong mereka percaya kepada Yesus. Itu mengajarkan kepada mereka untuk bertobat dan dibaptiskan.

Gambar
para pria Gereja

Para pria lainnya ingin pergi bersama Oliver Cowdery untuk mengkhotbahkan Injil kepada orang-orang Laman. Tuhan berfirman tiga di antara para pria itu boleh pergi.

Gambar
para misionaris mengajar Penduduk Asli Amerika

Misionaris pertama pergi ke beberapa suku di New York. Para misionaris memberikan kepada orang-orang Kitab Mormon, tetapi hanya sedikit di antara mereka yang dapat membaca.

Gambar
para misionaris menyapa Penduduk Asli Amerika

Kemudian para misionaris pergi untuk berkhotbah kepada orang-orang Laman di Ohio. Orang-orang ini gembira mendengar tentang Kitab Mormon dan mempelajari tentang nenek moyang mereka.

Gambar
para misionaris pergi dengan menunggang kuda

Para misionaris meninggalkan Ohio dan pergi ke sebuah kota bernama Independence di Jackson County, Missouri.

Gambar
Penduduk Asli Amerika membaca Kitab Mormon

Ada banyak orang Laman di Missouri. Para misionaris mengkhotbahkan Injil kepada mereka dan memberikan kepada mereka Kitab Mormon. Mereka sangat gembira dan berterima kasih kepada para misionaris atas kitab itu.

Gambar
orang-orang menyuruh para misionaris untuk pergi

Orang-orang lain di Missouri tidak memercayai Injil yang dipulihkan atau Kitab Mormon. Mereka menyuruh para misionaris untuk menjauhi orang-orang Indian.

Gambar
para misionaris meninggalkan Missouri

Orang-orang mengatakan para prajurit akan mengusir misionaris jika mereka tidak pergi. Dengan sedih, para misionaris pergi untuk mengajar orang-orang lainnya di Missouri.

Gambar
Parley P. Pratt berbicara kepada Joseph

Salah seorang misionaris itu bernama Parley P. Pratt. Dia pergi ke Ohio untuk melaporkan apa yang telah mereka lakukan. Parley mengatakan mereka telah menjalankan misi dengan baik dan mereka telah mengajarkan Injil kepada banyak orang.