2008
Membuat Majalah Gereja
Juli 2008


Membuat Majalah Gereja

Pernahkah Anda bertanya-tanya bagaimana Liahona Anda dibuat? Sewaktu Anda melihat majalah yang Anda pegang di tangan Anda, apakah Anda bertanya-tanya siapa yang merangkai semuanya dan bagaimana itu dilakukan?

Mari ikut dalam tur redaksi majalah Gereja, untuk memperlihatkan bagaimana terbitan-terbitan ini dibuat.

Sewaktu Anda membaca majalah ini, perencanaan telah dimulai untuk majalah yang masih satu tahun ke depan. Dalam mempersiapkannya, redaksi majalah akan mengikuti arahan dari beberapa anggota Tujuh Puluh, yang membagikan nasihat dari Kuorum Dua Belas Rasul dan Presidensi Utama mengenai topik yang perlu disampaikan untuk membantu menguatkan anggota. Berdasarkan nasihat para Pemimpin, artikel dipilih dan dibuat.

Merencanakan Terbitan

Perencanaan selalu dimulai dengan Liahona, yang diterbitkan dalam 51 bahasa. Majalah itu diterbitkan sebulan sekali dalam 21 bahasa. Dalam bahasa dengan jumlah pelanggan yang lebih sedikit, pembaca mungkin menerima Liahona empat sampai enam kali setahun. Bahasa- bahasa dengan pelanggan paling sedikit menerima majalah satu, dua, atau tiga kali setahun.

Liahona meliputi artikel untuk orang dewasa, remaja, dan anak-anak, bagian warta lokal yang mencakup, di antaranya, berita untuk anggota di daerah Gereja tertentu.

Pemimpin Gereja telah meminta agar sedapat mungkin isi yang digunakan dalam Liahona sepadan dengan isi yang diterbitkan dalam majalah yang hanya berbahasa Inggris: Ensign, New Era, dan Friend. Dalam merencanakan terbitan bulanan Liahona, redaksi dengan doa yang sungguh-sungguh berusaha untuk menilai artikel mana yang paling dibutuhkan anggota di seluruh dunia. Pilihan artikel diperiksa oleh Pembesar Umum yang adalah pembimbing bagi Departemen Kurikulum.

Empat Sumber Utama untuk Artikel Majalah

Ceramah atau tulisan nabi dan para Pembesar Umum atau pemimpin lainnya Gereja dapat dijadikan artikel.

Anggota Tujuh Puluh dan presidensi organisasi pelengkap menuliskan artikel dalam mendukung kursus pembelajaran Gereja.

Redaksi majalah Gereja menuliskan artikel setelah melakukan penelitian mengenai sebuah topik atau mengunjungi Orang Suci Zaman Akhir di tempat tertentu.

Anda, para pembaca, tulislah artikel. Kiriman Anda memperkenankan suara Orang Suci Zaman Akhir di seluruh dunia didengar dalam majalah.

Merangkainya Menjadi Satu

Pada hari apa pun sepanjang tahun, anggota staf majalah mempersiapkan beberapa terbitan berbeda untuk bulan-bulan yang akan datang. Semua ini akan berada dalam tahap yang berbeda, dari perencanaan awal hingga pembacaan-pengecekan akhir hingga pekerjaan percetakan untuk terbitan bulan-bulan yang akan datang. (Pusat percetakan Gereja di Salt Lake City, Utah, mencetak majalah berbahasa Inggris saja dan sebagian besar terbitan Liahona). Penulisan dan pengeditan artikel diselesaikan sekitar delapan bulan sebelum penerbitan setiap terbitan majalah. Meskipun demikian, jika sesuatu berkembang dalam tiga atau empat bulan ke depan yang harus diterbitkan dalam majalah Gereja, redaksi dapat membatalkan sebuah artikel yang terjadwal dan menggantikannya dengan yang baru.

Semua majalah Gereja harus melalui tahap pemeriksaan isi dalam lebih dari satu tahap. Setelah artikel diedit, itu dibaca oleh pemeriksa yang ditugaskan, termasuk beberapa anggota Tujuh Puluh. Setelah pemeriksaan ini naskah yang disetujui dikirim ke staf perancang grafik, yang merancang layout halaman. Mereka dapat memilih foto dan gambar seni yang ada atau mungkin mengatur untuk foto dan gambar seni yang baru. Karena halaman-halaman Liahona harus mengakomodasi naskah terjemahan dalam beragam bahasa, ruang tambahan dirancang bagi setiap artikel. Ketika rancangannya selesai, halaman-halaman itu diperiksa kembali oleh anggota Tujuh Puluh dan satu atau lebih anggota Kuorum Dua Belas Rasul.

Proses produksi majalah meliputi sekitar satu bulan untuk penerjemahan artikel-artikel Liahona. Para penerjemah adalah anggota Gereja yang tinggal di seluruh dunia. Mereka bertukar artikel Liahona secara elektronik dengan kantor pusat Gereja.

Rancangan dan Produksi Grafis

Anggota redaksi Liahona dan Ensign membahas penempatan artikel dalam terbitan yang akan datang.

Para perancang memilih format dan karya seni atau foto untuk membantu mengajarkan asas rohani yang diliput dalam artikel. Di sini, direktur seni Liahona memperlihatkan layout yang disarankan kepada staf redaksi dan perancang.

Saat perancang grafis menciptakan layout artikel, mereka mendapatkan ilustrasi atau foto, sesuai kebutuhan, dari artis dan fotografer profesional.

Kanan jauh: Bekerja melalui e-mail, para staf produksi berkomunikasi dengan para penerjemah di seluruh dunia. Kanan: Produksi majalah dalam 51 bahasa membutuhkan pembuatan layout halaman di komputer dan pemeriksaan hasil akhir di setiap bahasa.

Mengirimkan Majalah kepada Anda

Hasil rancangan akhir dari halaman- halaman majalah dikirim ke redaksi untuk pembacaan-pengecekan. Halaman tersebut kemudian dikirim secara elektronik ke pusat percetakan lima bulan sebelum tanggal penerbitan untuk Liahona berbahasa Inggris, dua bulan untuk Liahona berbahasa lain, dan dua bulan untuk Ensign, New Era, serta Friend. Bagian berita untuk Liahona masuk percetakan sekitar dua bulan sebelum tanggal penerbitan dan untuk Ensign sekitar sebulan sebelum tanggal penerbitan.

Majalah yang telah dicetak, dikemas, dan dikirimkan ke area-area di luar Amerika Serikat untuk pendistribusian melalui beragam cara, termasuk sistem pos setempat. Di Amerika Serikat, itu dikirim melalui Layanan Pos Amerika Serikat. Majalah dikirim ke tempat yang lebih jauh dahulu dan terakhir dikirimkan kepada pembaca di Utah. Rencananya majalah tiba pada hari Minggu pertama setiap bulan yang dimaksudkan, tetapi kadang-kadang ini dapat meleset.

Sekarang setelah Anda mendapatkan majalah ini di tangan Anda, kami berharap Anda menemukan bahwa itu memberikan kontribusi bagi pertumbuhan rohani Anda. Artikel-artikel dapat berkisar mengenai kesehatan jasmani, keuangan, atau topik lainnya yang harus kita hadapi dalam kehidupan fana ini, tetapi tujuan utamanya adalah untuk membantu memperkuat Anda secara rohani.

Jika Anda memiliki komentar apa pun mengenai artikel yang Anda baca di sini, kami akan senang mendengar dari Anda (lihat alamat kami di bagian kanan). Jika Anda ingin mengusulkan cara kami dapat lebih memenuhi kebutuhan rohani Anda, kami juga ingin mendengar mengenainya. Segala yang dapat kami pelajari untuk membantu kami melayani pembaca dengan lebih baik akan bermanfaat bagi Anda dan juga kami.

Pencetakan dan Pendistribusian

Cetakan signature melalui mesin yang menatanya, menambah sampul, dan kemudian menyatukannya. Setiap majalah kemudian dirapikan dari kertas berlebih.

Majalah yang telah selesai dikemas untuk pengiriman atau pemberangkatan dari pusat distribusi utama Gereja di Salt Lake City.

Di gudang dimana materi cetakan Gereja lainnya disimpan, seorang karyawan memeriksa majalah yang sedang dikemas untuk pengiriman.