2008
Penatua Marcos A. Aidukaitis
Mei 2007


Penatua Marcos A. Aidukaitis

Dari Tujuh Puluh

Gambar
Elder Marcos A. Aidukaitis

Ketika putra sulung Penatua Marcos Antony Aidukaitis berusia delapan tahun, dia melukis keluarganya untuk tugas sekolah. Pada waktu itu, Penatua Aidukaitis menghabiskan jam-jam panjangnya sebagai manajer umum sebuah perusahaan di São Paulo, Brasil. “Saya bekerja keras dan melakukan perjalanan ke banyak tempat di seluruh dunia,” dia mengenang.

Penatua Aidukaitis dapat dilihat tidak terlihat dalam lukisan putranya. “Di mana ayahmu?” sang guru bertanya kepada anak lelaki itu. “Oh, dia sedang bekerja,” jawabnya.

Bagi Penatua Aidukaitis, pengalaman itu merupakan sebuah panggilan bangun tidur. “Saya pindah pekerjaan dan memperbaiki apa yang harus diperbaiki,” dia bertutur, memperbarui upayanya untuk mengutamakan keluarganya.

Penatua Aidukaitis dilahirkan dari pasangan Antony Aidukaitis dan Maria Dittrich Aidukaitis pada tanggal 30 Agustus 1959, di Porto Alegre, Brasil. Ayahnya, yang dibaptiskan tahun 1940, adalah anggota pertama Gereja dalam keluarganya, demikian juga dengan istri Penatua Aidukaitis, Luisa Englert Aidukaitis. Penatua dan Sister Aidukaitis menikah pada tanggal 13 Januari 1986, kurang dari sebulan setelah dia membaptiskan istrinya. Mereka dimeteraikan di Bait Suci Provo Utah tahun berikutnya. Mereka adalah orang tua dari lima anak.

Penatua Aidukaitis, yang melayani di Misi Brazil São Paulo Selatan dari tahun 1979 sampai 1981, mengatakan bahwa misinya mengubah hidupnya. Itu meningkatkan kasihnya bagi Juruselamat, mempersiapkan dirinya untuk melayani keluarganya dan Bapa Surgawi-Nya, dan, dia menuturkan, “memberi saya keberanian untuk mengajar dan membaptiskan istri saya.”

Seusai misinya, dia meraih gelar S1 dalam bidang insinyur mesin dan S2, keduanya dari Universitas Brigham Young, dimana dia bermain dalam tim soccer. Setelah lulus bekerja sebagai eksekutif untuk perusahaan multinasional, pertama-tama di Amerika Serikat dan kemudian di Brasil, akhirnya membuka usahanya sendiri.

Sebelum pemanggilannya dalam Kuorum Pertama Tujuh Puluh, Penatua Aidukaitis melayani sebagai presiden Misi Brazil Brasilia, Area Tujuh Puluh, presiden wilayah, agen kesejahteraan regional, dan dewan tinggi.