Ajaran-Ajaran Presiden
Ikhtisar Sejarah


Ikhtisar Sejarah

Buku ini bukan buku sejarah, melainkan kumpulan asas-asas injil yang telah diajarkan oleh Presiden Harold B. Lee. Namun demikian, agar dapat memahami ajaran-ajaran itu dalam sebuah kerangka sejarah, daftar berikut disediakan untuk merangkum beberapa tonggak sejarah dalam kehidupannya yang memiliki hubungan paling langsung dengan ajaran-ajarannya.

1899, Maret 28:

Harold Bingham Lee lahir dari pasangan Samuel Marion dan Louisa Emeline Bingham Lee, Clifton, Oneida County, Idaho.

1907, Juni 9:

Dibaptiskan oleh Lester Bybee, Clifton, Idaho (8; angka di dalam kurung adalah angka yang menunjukkan usia Harold B. Lee).

1912, musim gugur:

Sekolah di Akademi Oneida Stake, Preston, Idaho, dengan Ezra Taft Benson sebagai teman sekolah (13).

1916, musim panas:

Sekolah di SPGN Albion, Albion, Idaho (17).

1916–17, musim dingin:

Mengajar di Sekolah Silver Star, dekat Weston, Idaho (17).

1918–20:

Kepala Sekolah di sekolah distrik Oxford, Idaho (18–21).

1920–22:

Misionari, Misi Negara-negara Bagian Barat, Denver, Colorado (21–23).

1923, musim panas:

Kuliah di Universitas Utah. Dia kemudian menyelesaikan gelarnya dengan mengikuti kursus-kursus melalui korespondensi dan kelas-kelas tambahan di tempat-tempat lain (24).

1923, November 14:

Menikah dengan Fern Lucinda Tanner di Bait Suci Salt Lake (24).

1923–28:

Kepala Sekolah di Sekolah Whittier dan Woodrow Wilson, Salt Lake City (24–29).

1930, Oktober 26:

Ditetapkan sebagai presiden Wilayah Pioneer, 1930–37 (31).

1933, November 7:

Dipilih untuk menjabat dalam Komisi Salt Lake City; melayani dari tahun 1933–37 (34).

1935, April 20:

Presidensi Utama menugaskan Harold B. Lee untuk menjalankan program bantuan bagi orang miskin (36).

1936, April 18:

Dipanggil sebagai direktur pelaksana bagi rencana keamanan Gereja (yang kemudian diubah menjadi program kesejahteraan Gereja) (37).

1939, April 16:

Gudang penyimpanan pertama selesai dibangun di Welfare Square, Salt Lake City (40).

1941, April 6:

Didukung sebagai anggota Kuorum Dua Belas Rasul (42). Ditahbiskan pada tanggal 10 April 1941.

1954:

Mengadakan konferensi dengan para anggota Angkatan Bersenjata di Jepang, Korea, Okinawa, Filipina, dan Guam (55).

1958, Agustus:

Mengadakan perjalanan keliling Afrika Selatan dan Tanah Suci (59).

1960, Maret 27:

Mengorganisasi wilayah pertama di Eropa di Manchester, England (60).

1961, September 30:

Di bawah pengarahan Presidensi Utama, mengumumkan rencana untuk mengkorelasikan semua program Gereja (62).

1962, September 24:

Fern Lucinda Tanner, istri Harold B. Lee meninggal (63).

1963, Juni 17:

Menikah dengan Freda Joan Jensen di Bait Suci Salt Lake (64).

1966, Agustus 27:

Maurine Lee Wilkins, putri Harold B. Lee meninggal (67).

1970, Januari 23:

Didukung sebagai Presiden Kuorum Dua Belas Rasul dan Penasihat Pertama Presiden Joseph Fielding Smith (70).

1972, Juli 2:

Presiden Joseph Fielding Smith meninggal (73).

1972, Juli 7:

Ditahbiskan dan ditetapkan sebagai Presiden Gereja (73).

1972, Agustus 25–27:

Memimpin konferensi umum area di Mexico City (73).

1972, September 20:

Mengorganisasi Cabang Yerusalem di Makam Taman (73).

1972, Oktober 5:

Program pelayanan kesejahteraan seluruh dunia diumumkan (73).

1972, Oktober 6:

Didukung sebagai Presiden Gereja dalam sidang kudus (73).

1972, Desember 14:

Misi Internasional Gereja diorganisasi (73).

1973, Maret 8:

Mengorganisasi wilayah pertama di daratan Asia, Seoul, Korea (73).

1973, Agustus 24–26:

Memimpin konferensi umum area di Munich, Jerman (74).

1973, Desember 26:

Presiden Harold B. Lee meninggal di Salt Lake City (74).

1973, Desember 31:

Statistik akhir tahun: 3.321.556 anggota; 630 wilayah; 4.580 lingkungan; 108 misi 17.258 misionari; 15 bait suci.