2008
PELAYANAN KEPADA SESAMA
Oktober 2007


PELAYANAN KEPADA SESAMA

Layanilah sesama dalam penugasan Gereja Anda dan di rumah, sekolah, dan masyarakat Anda. Carilah setiap hari bimbingan Roh Kudus untuk mengetahui siapa yang perlu dilayani dan cara menolong memenuhi kebutuhan mereka.

Raja Benyamin mengajarkan, “Bilamana kamu melakukan pelayanan untuk sesamamu berarti kamu hanya melayani Allahmu” (Mosia 2:17). Ada banyak cara untuk melayani sesama, namun kesungguhan dan kasih adalah kuncinya. Berikut adalah beberapa tip dan saran lainnya mengenai cara melayani:

  1. Jangan lupa bahwa pelayanan kepada keluarga Anda adalah yang terutama.

  2. Buatlah pelayanan Anda memenuhi kebutuhan individu. Pikirkan tentang apa yang seseorang mungkin sukai, inginkan, atau butuhkan.

  3. Buatlah kegiatan pelayanan sederhana, dan libatkan orang lain dalam merencanakan dan melaksanakannya.

  4. Sikap selalu tersenyum dan ramah, telinga yang mendengarkan, pujian yang tulus, dan tindakan kebaikan secara diam-diam adalah bentuk pelayanan yang penting.

  5. Ingat dan terapkan nasihat yang diberikan dalam Mosia 4:21. Bagikanlah secara murah hati kepada sesama.