Perpustakaan
Apa cara-cara efektif untuk membagikan Injil kepada orang lain?


Apa cara-cara efektif untuk membagikan Injil kepada orang lain?

Membagikan Injil adalah tanggung jawab semua Orang Suci Zaman Akhir. Kita hendaknya berdoa dan mencari kesempatan untuk memberitahukan kepada orang lain mengenai Injil yang dipulihkan. Kita dapat menjadi “siap sedia[lah] pada segala waktu untuk memberi pertanggungan jawab kepada tiap-tiap orang yang meminta pertanggungan jawab dari [kita] tentang pengharapan yang ada pada [kita]” (1 Petrus 3:15).

Persiapkan diri Anda secara rohani

Apa kesempatan yang pernah Anda miliki untuk membagikan Injil kepada orang lain? Apa yang telah Anda lakukan untuk membagikan Injil kepada orang lain?

Apa pengalaman yang telah remaja miliki dalam membagikan Injil? Apa kesempatan yang tersedia bagi remaja untuk membagikan Injil?

Dengan doa yang sungguh-sungguh telaahlah tulisan suci dan sumber-sumber ini. Apa yang akan membantu remaja memahami bagaimana membagikan Injil kepada orang lain?

Matius 28:19–20 (Juruselamat memerintahkan para murid-Nya untuk mengajarkan Injil kepada semua bangsa)

Roma 1:16 (Paulus memiliki keyakinan yang kukuh dalam Injil Kristus)

1 Timotius 4:12 (Menjadi teladan orang-orang percaya)

1 Petrus 3:15 (Bersiaplah untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan Injil)

A&P 1:23 (Injil dipermaklumkan oleh yang lemah dan sederhana)

A&P 11:21 (Kita hendaknya mempersiapkan diri untuk mengkhotbahkan Injil dengan berusaha memperoleh firman Allah)

A&P 33:8–10 (Kita hendaknya membuka mulut kita)

A&P 88:81 (Kita diperintahkan untuk memperingatkan sesama manusia)

A&P 100:5–8 (Roh Kudus akan memberitahu kita apa yang harus diucapkan dan memberikan kesaksian tentang kebenaran Injil)

Joaquin E. Costa, “Kepada Teman dan Simpatisan Gereja,” Ensign atau Liahona, Mei 2017, 112–114

Dieter F. Uchtdorf, “Ah Betapa Besarnya Rencana Allah Kita!,” Ensign atau Liahona, November 2016, 19-22

Video: “Berbagi Keyakinan Anda” “Kupergi ke Mana Kau Inginkan”

Mengajar dengan cara Juruselamat

Juruselamat adalah teladan dan mentor bagi mereka yang Dia ajar. Bagaimana teladan Anda dapat mengilhami remaja untuk membagikan Injil kepada teman-teman dan anggota keluarga mereka?

Membuat koneksi

Selama beberapa menit pertama dari setiap pelajaran, bantulah para remaja membuat hubungan antara apa yang sedang mereka pelajari dalam berbagai situasi (misalnya penelaahan pribadi, seminari, kelas-kelas lainnya di Gereja, atau pengalaman dengan teman-teman mereka). Bagaimana Anda dapat membantu mereka melihat relevansi Injil dalam kehidupan sehari-hari? Gagasan berikut mungkin membantu:

  • Undanglah remaja untuk membagikan saat ketika mereka telah mempelajari sebuah asas Injil dari perkataan atau tindakan seorang teman.

  • Mintalah para remaja untuk berbagi pengalaman apa pun yang mereka miliki baru-baru ini dalam membagikan Injil. Anda mungkin mempertimbangkan untuk membagikan video “I’ll Go Where You Want Me to Go [Ku Pergi Ke Mana Kau Inginkan]” atau membagikan sebuah kisah dalam bagian berjudul “Pesan yang Familier” dari  ceramah Presiden Dieter F. Uchtdorf Ah Betapa Besarnya Rencana Allah Kita! Apa yang remaja pelajari dari pengalaman-pengalaman ini yang dapat membantu mereka membagikan Injil dengan lebih efektif?

Belajar bersama

Setiap kegiatan di bawah dapat membantu remaja belajar bagaimana membagikan Injil dengan efektif. Dengan mengikuti bimbingan dari Roh, pilihlah satu kegiatan atau lebih yang akan paling sesuai dengan kelas Anda:

  • Dalam ceramahnya “Kepada Teman dan Simpatisan Gereja,” Penatua Joaquin E. Costa menceritakan kisah keinsafannya. Apa yang dapat kita pelajari mengenai membagikan Injil dari remaja putri yang memperkenalkan Penatua Costa pada Injil dan para misionaris yang mengajar dia? Mintalah para remaja untuk bekerja bersama secara berpasangan dan merencanakan sebuah lakon pendek yang mewakili sebuah bagian dari kisah keinsafan Penatua Costa yang mengajarkan cara efektif untuk membagikan Injil. Apa saja cara efektif lainnya agar kita dapat membagikan Injil?

  • Tulislah di papan tulis pertanyaan-pertanyaan berikut: “Mengapa kita hendaknya membagikan Injil?” dan “Bagaimana kita hendaknya membagikan Injil?” Bagilah remaja menjadi dua kelompok dan mintalah mereka menemukan tulisan suci yang menjawab pertanyaan-pertanyaan ini (lihat tulisan suci yang disarankan dalam garis besar; bila perlu, imbaulah remaja untuk membaca tulisan suci lebih dari sekali untuk memastikan mereka memahami apa yang mereka baca). Undanglah mereka untuk membagikan apa yang mereka temukan dan menulis jawaban mereka di papan tulis di bawah pertanyaan yang sesuai. Mintalah remaja untuk memilih sesuatu dari jawaban-jawaban yang mereka tulis di papan tulis yang mereka akan coba terapkan dalam upaya-upaya mereka sendiri untuk membagikan Injil.

  • Tayangkan video“Berbagi Keyakinan Anda,”dan mintalah remaja membagikan cara-cara mereka telah memerhatikan orang menggunakan teknologi untuk membagikan Injil. Apa cara-cara lain yang dapat mereka pikirkan? Berilah mereka waktu di kelas untuk merencanakan cara-cara mereka dapat menggunakan teknologi untuk membagikan Injil kepada teman-teman dan anggota keluarga mereka.

Mintalah remaja untuk membagikan apa yang mereka pelajari hari ini. Apakah mereka memahami bagaimana membagikan Injil? Apakah mereka memiliki pertanyaan tambahan apa pun? Akankah bermanfaat untuk meluangkan lebih banyak waktu mengenai topik ini?

Kiat mengajar

“Terkadang orang memiliki kecenderungan untuk memikirkan apa yang akan mereka katakan alih-alih mendengarkan apa yang orang lain katakan. Pastikan Anda benar-benar memusatkan perhatian pada pembicara alih-alih merencanakan jawaban Anda” (Mengajar, Tiada Pemanggilan yang Lebih Mulia [1999], 67).

Gambar

Video: “Mempersiapkan Remaja Berdiskusi”

Saksikan lebih lanjut

Mengundang untuk bertindak

Undanglah remaja untuk berdoa bagi kesempatan-kesempatan untuk membagikan Injil kepada orang lain menggunakan apa yang mereka pelajari dalam kelas. Di kelas yang akan datang undanglah remaja untuk membagikan pengalaman-pengalaman yang telah mereka miliki.